Saturday, August 18, 2007

Tes Keperawanan Untuk Masuk SMU Batal

Rencana Tes Keperawanan di Indramayu Dibatalkan

Liputan6.com, Indramayu: Rencana tes keperawanan bagi para pelajar sekolah menengah pertama dan atas di Indramayu, Jawa Barat dibatalkan. Pembatalan dilakukan setelah rencana ini ditentang sejumlah kalangan. "Kalau banyak yang menolak, ya tidak dilaksanakan," kata Bupati Indramayu Irianto, baru-baru ini.

Ide Irianto ditentang keras kaum perempuan. Dinda, pelajar putri menolak tes ini walaupun hasilnya dirahasiakan. Dinda beranggapan hilangnya keperawanan bukan hanya akibat berhubungan badan. "Kan nanti disangkanya begitu-begitu [berhubungan badan]," kata Dinda.

Penolakan serupa datang dari pihak sekolah. Kepala Sekolah Menengah Atas 1 Sindang Rustam Efendi mengatakan, keperawanan adalah sesuatu yang harus dirahasiakan karena hak asasi tiap manusia. "Kalau terbukti nanti banyak siswa yang tidak virgin, apakah menyelesaikan masalah," kata dia.

Irianto melontarkan ide menggelar tes keperawanan untuk mencegah tindakan mesum di kalangan pelajar. Irianto juga berharap agar orang tua para siswa untuk memperhatikan pergaulan anak agar bergaul dengan benar dan mendidiknya menjauhi seks sebelum nikah.

Adapun gagasan tes keperawanan berawal dari beredarnya video adegan mesum yang dimainkan dua pelajar di Kota Mangga. Kejadian ini tentu membuat resah para orang tua dan mencoreng nama baik Bupati Irianto.Liputan 6

No comments: